Warnakata.com, Palembang — Wali Kota Palembang, Harnojoyo, mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawaidi lingkup Pemkot Palembang untuk tetap disiplin bekerja.
Hal itu disampaikan Harnojoyo saat apel gabungan usai libur Lebaran di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Senin (8/5).
Menurutnya, kedisiplinan itu penting ditetapkan, terlebih pada Mei ini banyak hari libur nasional, para pegawai ASN dan non-PNSD pun hendaknya tetap bekerja sesuai dengan jadwal agar dapat melayani masyarakat secara maksimal.
“Kedisiplinan pegawai harus tetap dijalankan, jangan menambah libur, karena ini merupakan titik ukur dalam menjalankan program Pemkot Palembang,” katanya.
Harnojoyo bilang, sejauh ini hasil evaluasi yang telah dilakukan kedisiplinan pegawai ASN maupun non-PNSD sudah cukup baik dan menjalankan tugasnya sebagai mana mestinya.
“Alhamdulillah sudah baik. Tapi perlu ditingkatkan kembali,” katanya.
Seperti saat Hari Kebangkitan Nasional yang akan jatuh pada 20 Mei mendatang. Maka ASN dapat mengambil pelajaran akan makna yang terkandung di dalamnya untuk dapat menjadi lebih baik lagi.